Review Suzuki XL7 Hybrid 2023: Irit Bahan Bakar Tapi Tetap Terjangkau

Suzuki XL7 Hybrid 2023 punya berbagai keunggulan dari sebuah kendaraan hybrid; konsumsi bahan bakar yang efisien tapi bisa didapatkan dengan harga terjangkau.

tomotif
By tomotif 9 Min Read

Pengantar Suzuki XL7 Hybrid 2023

Mari kita simak spesifikasi Suzuki XL7 Hybrid 2023 di bawah ini.

Tomotif.com XL7 bukanlah nama atau versi baru bagi Suzuki. Jika melihat beberapa tahun ke belakang, pada tahun 2003 sebenarnya Suzuki sudah memakai nama atau kode XL7 pada Grand Escudo XL7  yang merupakan kepedekan dari “Xtra Large” yang dapat memuat hingga 7 orang dalam kabin.

Sekian lama menghilang sebagai mobil Suzuki dengan tiga baris kursi, nama XL7 hadir kembali di pasar otomotif Indonesia pada 15 Februari 2020. Datang sebagai Low SUV bukan lagi SUV mid size yang langsung menjadi kompetitor bagi Xpander Cross, Toyota Rush dan Daihatsu Terios.

Tahun 2023 XL7 datang dengan model mild hybridnya, diperkenalkan pada 15 Juni 2023 dengan berbagai varian seperti XL7 Alpha yang merupakan varian tertinggi, XL7 Beta yang merupakan varian menjadi pilihan paling basic pada Suzuki XL7 2023 Hybrid. Apa saja yang ditawarkan oleh XL7 generasi terbaru ini?

Eksterior Suzuki XL7 Hybrid 2023

Sisi eksterior tak banyak mendapatkan ubahan yang dilakukan oleh Suzuki. Permainan warna menjadi ubahan yang dilakukan pada XL7 terbaru ini. Terdapat juga pilihan warna body two tone pada tipe tertinggi dengan banyak aksen hitam yang terdapat pada penampilan luar.

Review Suzuki XL7 2023: Tampak Depan 

Wajah Suzuki XL7 2023 terlihat semakin garang dan gagah dengan pemakaian desain grill, headlamp dan kap mesin serta bumper yang lebih berotot. Pada tipe tertinggi yaitu XL7 Alpha headlamp sudah menggunakan LED (Light Emitting Diode) dengan fitur auto on, dengan memposisikan saklar pada pilihan auto maka sensor akan mendeteksi cahaya sekeliling. Jika gelap maka headlamp akan otomatis menyala.

Eksterior depan XL7 Hybrid 2023

Sementara ada beberapa bagian yang mencolok untuk mobil ini dibandingkan versi konvensional. Misalnya saja pada bagian headlamp, foglamp XL7 terbaru ini masih mengusung lampu halogen biasa untuk penerangan saat melewati kabut tebal.

Tampak Samping

Overfender yang diberi warna hitam pada sekeliling bodi mobil memperlihatkan kegagahan XL7 sebagai SUV. Velg pada generasi terbaru ini diberi warna hitam menambah dan mempertegas kesan tangguh dari mobil ini. Velg berwarna hitam ini hanya tersedia pada varian alpha dan beta dengan ukuran 195/60 R16. Terlihat juga roof rail dan underguard yang merupakan ciri dari SUV sejati.

Tampak Belakang 

Ubahan yang terjadi pada XL7 generasi terbaru ini tidak banyak dari generasi sebelumnya. Hanya beberapa tambahan aksen yang dapat mempercantik tampilan belakang dari mobil ini.

Eksterior samping XL7 Hybrid 2023

Seperti penambahan aksen chrome di bawah wiper belakang, penambahan emblem hybrid pada varian alpha dan beta sekaligus perubahan warna tulisan alpha dan beta yang sebelumnya berwarna merah kini sudah berwarna biru karena sudah mengusung teknologi hybrid.

Interior Suzuki XL7 Hybrid 2023

Bagian interior dari Suzuki XL7 2023 ini berubah banyak dibandingkan generasi sebelumnya. Ketika memasuki kabin, akan terasa perubahan warna interior yang lebih gelap dengan kombinasi abu-abu dan hitam. Terdapat juga aksen kayu berwarna hitam pada panel pintu dan dashboard.

Dashboard Suzuki XL7 Hybrid 2023

Dashboard Suzuki XL7 Hybrid 2023

XL7 generasi terbaru ini mempunyai dashboard yang juga tidak kalah keren dibandingkan dengan eksteriornya. Dashboard yang dibalut dengan warna hitam ditambah dengan pemakaian ornamen serat karbon di bagian tengah membuat kabin terasa semakin sporty. 

Setir Suzuki XL7 Hybrid 2023

Lingkar kemudi atau setir pada mobil ini mendapat sentuhan sporty seperti pemakaian bahan kulit untuk membalut setir. Kesan sporty kian kental dengan desain flat bottom yang banyak ditemukan pada mobil sport mahal. Hadir juga tombol pada setir untuk mengatur penggunaan audio agar tetap bisa fokus saat berkendara. Terdapat pengaturan tilt steering meskipun belum bisa teleskopik.

Kursi Suzuki XL7 Hybrid 2023

Kursi pada XL7 terbaru ini empuk dan nyaman akibat penggunaan busa jok yang empuk dan nyaman baik di sisi pengemudi maupun penumpang karena dapat menyangga tubuh dengan baik. Dibalut dengan perpaduan kulit sintetis dan fabrik memberikan kesan mewah dan nyaman.

Kenyamanan di kursi XL7 Hybrid tak jauh berbeda dengan versi konvensional

Dilengkapi dengan height adjuster memberikan kenyamanan bagi pengemudi untuk menentukan posisi mengemudi yang diinginkan. Terdapat tiga baris kursi di dalam kabin untuk dapat mengakomodir hingga tujuh penumpang.

Bagasi Suzuki XL7 Hybrid 2023

Mobil yang mampu membawa tujuh penumpang ini memiliki kapasitas yang lumayan luas, memberikan keleluasaan dalam menaruh barang bawaan saat bepergian jauh. Keadaan bagasi standar ketika semua baris bangku tidak dilipat adalah 153 liter.

Apabila butuh penambahan kapasitas dengan mengorbankan bangku belakang, kapasitas bagasi menjadi 550 liter. Kapasitas bagasi bertambah jadi 803 liter jika dua bangku belakang direbahkan.

Fitur Suzuki XL7 Hybrid 2023

Sistem hiburan didukung dengan infotainment SmartPlay Studio yang memiliki layar sentuh 7.0 inci dan sudah bisa terkoneksi dengan Android Auto dan Apple CarPlay. Fitur hiburan dapat diakses dari tombol pada setir agar pengoperasiannya lebih ringkas dan tidak mengganggu konsentrasi ketika berkendara.

Yang membedakan mobil ini dibandingkan kompetitornya adalah E Mirror Touch Screen pada spion tengah yang dapat dioperasikan multifungsi sebagai Dash Cam yang dapat merekam situasi perjalanan hingga sampai tempat tujuan. Fungsi kedua menjadi kamera mundur, memberikan visibilitas yang lebih baik ketika mundur saat hujan deras.

Fitur Keselamatan

Terdapat beberapa fitur keselamatan berkendara standar pada XL7 terbaru ini. Mulai dari ABS, EBD dan ESP yang membuat mobil ini mampu memberikan keamanan selama berkendara di jalanan perkotaan.

Operasi Suzuki XL7 Hybrid 2023

Datang dengan dua varian hybrid, ternyata mobil ini mengusung teknologi mild hybrid untuk tipe Alpha dan Beta yang mengusung mesin bensin K15B 4-silinder 1.5 L yang mampu mengeluarkan tenaga 104.7 PS pada putaran mesin 6.000 rpm dan torsi 138 Nm pada putaran mesin 4.400 rpm dipadukan dengan smart hybrid vehicle by suzuki (SHVS) dengan kapasitas baterai 10 Ah.

Tenaga disalurkan ke dua roda depan (FWD) dengan transmisi manual (MT)-5 percepatan dan matic (AT)-4 percepatan. Terdapat juga fitur regenerative braking yang dapat mengisi daya pada baterai lithium-ion pada mobil ini.

Mesin Suzuki XL7 Hybrid 2023

Dari hasil tersebut membuktikan bahwa teknologi SHVS yang disematkan Suzuki pada XL7 Hybrid mengurangi mengurangi konsumsi bahan bakar dan emisi gas buang. Hal tersebut juga ditunjang dengan pemakaian kapasitas baterai yang lebih besar sehingga fungsi engine auto start – stop dapat bekerja lebih optimal. Mengungguli kompetitornya pada segmen mid size SUV seperti Rush,Terios dan Xpander Cross.

Daftar Harga Suzuki XL7 Hybrid 2023

Dengan berbagai fitur yang melekat pada mobil ini, harga yang dipatok untuk dapat menebus mobil ini berkisar antara Rp283.900.000 untuk varian hybrid basic hingga Rp304.900.000 untuk varian hybrid tertinggi. Harga yang ditawarkan cukup terjangkau dibandingkan mobil hybrid lainnya.

Kesimpulan Suzuki XL7 Hybrid 2023

Suzuki XL7 hadir sebagai pilihan elektrifikasi dengan konsumsi bahan bakar yang efisien serta didukung fitur khas Suzuki. Harganya yang lebih terjangkau dibandingkan dengan mobil hybrid lainnya juga membuat daya tariknya semakin tinggi. Namun di sisi lain, model XL7 Hybrid tak jauh berbeda dibandingkan varian standarnya.

Kelebihan dan Kekurangan

 KelebihanKekurangan
Konsumsi BBM jauh lebih efisien
Harga terjangkau dibandingkan pesaing
Ruang kabin yang nyaman dan lega
Tidak ada penambahan fitur dibandingkan XL7 standar
Masih terasa seperti mobil konvensional
Sistem hybrid kurang bisa diandalkan kesehatannya (tidak sehemat strong hybrid)
Share This Article
Leave a comment